Tugu Binokasih Sumedang

Tugu Binokasih Sumedang adalah sebuah monumen selamat datang ke Kota Sumedang dari arah Bandung.

Daerah lingkungan Monumen Tugu Taman Endog

Ini merupakan daerah Taman Endog bagian Jembatan Pasifik

Masjid Agung Sumedang

Penampakan bagian atap Masjid Agung Sumedang.

Bendungan Jatigede Sumedang

Ini adalah penampakan bagian Bendungan Jatigede Sumedang.

Jans Park Sumedang

Salah satu bagian dari Jatinangor Park Nasional Sumedang.

WORKSHOP SMART TEACHING BERBASIS MERDEKA BELAJAR

 


Sumedang -  Kejaksaan Tinggi (Kejati) Propinsi Jawa Barat bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Sumedang dan Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang menggandeng Yayasan Surya Nusa Cendekia Yogyakarta telah menyelenggarakan Workshop Smart Teaching Berbasis Merdeka Belajar bagi guru SD dan Wakasek Kurikulum tingkat SMP se-kab. Sumedang dari hari Senin-Kamis, 7 - 10 Agustus 2023 di Gedung Islamic Center Kabupaten Sumedang. 

Dalam Workshop tersebut para guru SD yang berjumlah 386 guru dan Wakasek bidang Kurikulum SMP sejumlah 72 orang mengikuti dengan seksama acara demi acara workshop tersebut. Adapun pemateri Workshop tersebut adalah : bu Gusti Dewi Monalisa Ramlan dan R.A Selvi Saptya Dewi keduanya dari Medan. Sedangkan materi Workshop adalah pelatihan penggunaan aplikasi 

1. Quizizz

2. Canva

3. Artificial Intelligence (AI)


Pengertian dan Tentang Materi 

A. QUIZIZZ



Quizizz adalah salah satu platform website interaktif yang dapat menunjang pembelajaran. Platform ini dinilai sangat membantu guru dan siswa dalam melakukan pembelajaran secara online. Terdapat kelebihan dan kekurangan quizizz yang penting untuk diketahui. Simak penjelasannya berikut ini. 

Kelebihan Quizizz
1. Membantu guru dalam membuat soal pada platform
2. Membantu guru dalam membuat penilaian
3. Memberikan review pada tiap soal yang telah dijawab
4. Sistem acak soal dan durasi pengerjaan

Kekurangan Quizizz
1. Rentan akan kecurangan
2. Sistem poin dan ranking yang kurang fair
3. Kendala apabila ada siswa yang terlambat

Sebagai platform modern, quizizz memiliki beberapa kelebihan. Adapun keunggulan website ini, sebagai berikut:

Platform ini membuka fitur copy paste bagi guru. Jadi, guru dapat memindahkan soal yang telah mereka buat dalam dokumen microsoft word atau file arsip lainnya dengan copy paste ke platform quizizz. 

Setidaknya guru dapat membuat soalnya sendiri, karena apabila guru menyalin soal milik orang lain di internet, para murid dapat dengan mudah mencarinya menggunakan keyword pada mesin pencarian.

Quizizz telah dilengkapi dengan sistem skor dan poin apabila siswa menjawab soal yang tersedia. Poin akan muncul secara otomatis apabila siswa menjawab soal dengan benar. Selain itu, quizizz menyediakan sistem peringkat peserta berdasarkan perolehan poin.

Kelebihan quizizz lainnya yaitu menyediakan suatu fitur yang bisa menunjukkan jawaban benar apabila siswa memilih jawaban yang salah. Pada akhir sesi, quizizz juga menyediakan fitur review quiz dengan menampilkan soal beserta jawaban yang dipilih siswa dan jawaban yang benar. 

Platform ini juga menyediakan fitur acak soal agar urutan atau sequence soal yang diterima setiap siswa itu diacak dan berbeda. Selain itu, durasi waktu dari pengerjaan soal bisa diatur bahkan hingga durasi per satu soal. Kedua fitur tersebut meminimalisir peluang terjadinya kecurangan yang dilakukan oleh para siswa.

Walau memiliki banyak kelebihan dan bermanfaat bagi guru dan siswa, quizizz juga memiliki kekurangannya seperti platform-platform online lainnya. Kekurangan tersebut sebagai berikut:

Bukan karena sistem soal atau durasi, kecurangan ini dapat terjadi karena siswa dapat membuka tab lain dalam browser. Siswa dapat mencari jawaban dengan mesin pencarian yang mereka buka dalam tab lain pada browser internet. 

Selain itu, siswa juga dapat masuk ke dalam room quizizz menggunakan dua akun email yang berbeda. Kedua hal tersebut termasuk perilaku curang.

Selain berdasarkan jumlah jawaban benar, sistem peringkat ini juga berdasarkan kecepatan siswa dalam menjawab tiap-tiap soal yang diberikan. Maka dari itu, walaupun dua orang siswa memiliki jumlah jawaban yang benar dengan jumlah yang sama, keduanya berpotensi memiliki poin skor yang berbeda tergantung dengan kecepatan mereka dalam menjawab soal. Semakin cepat siswa menjawab dengan benar, maka semakin tinggi poin yang mereka dapat.

Guru memiliki kendali penuh untuk memulai quiz. Apabila ada siswa yang terlambat maka, durasi dalam mengerjakan soal akan berkurang atau konsekuensi lain yaitu menunggu siswa tersebut untuk bergabung dalam quiz. Hal tersebut akan mengulur waktu.



Lapor SPT Tahunan Nggak Bisa Lewat e-SPT Lagi, Ini Gantinya



Bandung Barat (26/02/2022) – Bagi wajib pajak setiap tahunnya mereka harus melaporkan SPT tahunan dengan cara online maupun manual. Namun, layanan aplikasi e-SPT mulai 28 Februari 2022 akan ditutup.

Pelaporan SPT seluruhnya akan dialihkan ke layanan e-Form, e-Filing, dan layanan yang disediakan oleh Direktorat Jenderal Pajak, Penyedia Jasa Aplikasi Perpajakan (PJAP).

e-SPT atau SPT elektronik adalah sebuah file teks berisi daftar data SPT dalam bentuk file .csv yang bisa dibaca oleh sistem ketika diunggah ke aplikasi DJP.

Laporan itu bisa disampaikan melalui 3 cara:

Secara online, melalui menu unggah di laman resmi www.pajak.go.id.
Melalui menu unggah di situs milik PJAP secara online
Secara manual, dengan diunggah ke aplikasi DJP (TPT Online) oleh pegawai KPP setelah menerima file e-SPT dari wajib pajak. Nantinya, file bisa disampaikan secara langsung melalui jasa kurir/ekspedisi/email.
Dikutip dari Instagram resmi Direktorat Jenderal Pajak @ditjenpajakri, DJP akan menutup permanen saluran pelaporan SPT Tahunan melalui aplikasi e-SPT secara bertahap. Penutupan tersebut dilakukan dalam rangka untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas data perpajakan.

Lalu, bagaimana cara gantinya untuk melaporkan e-SPT?

Dalam postingan Instagram @ditjenpajakri, dijelaskan bahwa yang ditutup hanya e-SPT saja. Sebagai gantinya, wajib pajak masih dapat mengisi dan menyampaikan SPT Tahunan secara online melalui login saluran e-Form dan e-Filing pada laman pajak.go.id atau laman milik PJAP.

Aplikasi e-Form atau e-Filing bisa diakses dengan meng-klik menu login pada laman www.pajak.go.id. Sedangkan, untuk daftar PJAP yang telah ditunjuk oleh DJP bisa diliha di laman www.pajak.go.id/id/index-pjap.

e-Form adalah cara penyampaian SPT Tahunan secara online yang dilakukan wajib pajak dengan cara mengunduh dan mengunggah kembali formulir SPT Tahunan sebelumnya sudah diisi dalam bentuk .pdf.

Sementara, e-Filing adalah cara penyampaian SPT Tahunan online oleh wajib pajak dengan cara menginput data SPT langsung di formulir elektronik melalui pajak.go.id atau laman milik PJAP.

Sumber : artikel detikfinance, “Lapor SPT Tahunan Nggak Bisa Lewat e-SPT Lagi, Ini Gantinya” selengkapnya https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-5955688/lapor-spt-tahunan-nggak-bisa-lewat-e-spt-lagi-ini-gantinya.

Bojan Hodak Sebut Satu Nama 'Biang' Kegagalan Persib Kalahkan Bali United


Salah satu momen penyelamatan Adilson Maringa di laga Persib vs Bali United pada pekan keenam Liga 1 2023-2024. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menyebut satu nama yang menjadi 'biang' kegagalan Maung Bandung menaklukkan Bali United.

Persib Bandung kembali gagal meraih kemenangan pertama di kandang musim ini setelah hanya bermain imbang tanpa gol kontra Bali United FC di Stadion GBLA, pada Kamis malam 3 Agustus 2023

Bojan Hodak menyebut kiper Bali United, Adilson Maringa sebagai pemain yang patut mendapatkan gelar man of the match berkat penampilan gemilangnya.

Salah satu momen yang membuat Bojan Hodak memuji Adilson Maringa tentunya adalah saat eks kiper Arema FC itu, menggagalkan sundulan on target Alberto di menit 63.

Dengan cekatan tangan kiri Adilson menepis bola yang disundul Alberto yang sudah mengarah ke gawang.

"Lalu pada akhirnya, saya rasa man of the match adalah penjaga gawang mereka (Adilson Maringa) karena ada penyelamatan bagus di laga ini," ujar Bojan Hodak.

Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Penodaan Agama, Panji Gumilang Resmi Ditahan

 


Jakarta  - Panji Gumilang, pimpinan Pondok Pesantren Al-Zaytun telah resmi ditahan oleh Bareskrim Polri usai ditetapkan sebagai tersangka kasus penodaan agama. Saat ini Panji Gumang telah ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) Bareskrim Polri, kebayoran baru, Jakarta Selatan.

Seperti yang dilansir Insertlive, penyidik memutuskan untuk melakukan penahanan terhadap Panji Gumilang usai diperiksa saat dirinya ditetapkan sebagai tersangka.

"Setelah dilakukan pemeriksaan, penyidik melakukan upaya hukum berupa penahanan sejak jam 02.00 WIB tanggal 2 Agustus 2023 dan dilakukan penahanan di Rutan Bareskrim selama 20 hari sampai tanggal 21 Agustus 2023," ujar Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Rabu (2/8) siang.

"Bahwa setelah ditetapkannya Saudara PG sebagai tersangka pada 1 Agustus 2023, penyidik telah melakukan pemeriksaan PG sebagai tersangka," sambungnya.

Penyidik telah memeriksa 40 saksi dan 17 saksi ahli untuk menyelesaikan kasus penodaan agama Panji Gumilang ini. Selain itu, penyidik juga telah mengantongi alat bukti pendukung dari hasil uji labfor hingga fatwa MUI.

Kemarin, Selasa (1/8) Panji Gumilang telah menjalani pemeriksaan sebagai saksi dari pukul 15.00 hingga 19.30 WIB. Setelah melakukan pemeriksaan, Panji Gumilang pun resmi ditetapkan sebagai tersangka.

"Hasil gelar perkara, semua mengatakan sepakat untuk menaikkan (status) Saudara PG sebagai tersangka," ujar Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri, Djuhandhani dalam jumpa pers di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Selasa (1/8) malam.

Atas kasus penodaan agama ini, Panji Gumilang dijerat dengan Pasal 14 ayat 1 UU Nomor 1 Tahun 1946 dan/atau Pasal 45a ayat 2 juncto Pasal 28 ayat 2 UU ITE dan/atau Pasal 156a KUHP dengan ancaman maksimal 10 tahun penjara.

Sejarah Bajingan, Istilah Rocky Gerung saat Kritik Kebijakan Jokowi

 


Jakarta  -- Akademisi Rocky Gerung sempat menggunakan istilah 'bajingan tolol' saat mengkritik kebijakan Presiden Joko Widodo. Kritik itu disampaikan dalam acara buruh yang digelar di Kota Bekasi beberapa waktu lalu.

Seperti yang dilansir CNN Indonesia, efeknya banyak orang yang akhirnya mencari sejarah kata bajingan. Banyak pengguna media sosial penasaran dengan istilah tersebut. Sebab, tidak sedikit yang merasa istilah bajingan yang digunakan Rocky dalam mengkritik terlalu kasar, bahkan cenderung menghina. 

Lantas, apa sebenarnya arti kata bajingan dan sejarahnya hingga dianggap kasar?

Sejarah kata bajingan

Jika merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata bajingan memiliki arti penjahat, pencopet. Kata ini juga merujuk pada kata-kata makian yang bisa diartikan sebagai orang yang kurang ajar.

Tetapi, kata bajingan juga memiliki arti lain. Merujuk berbagai sumber, kata bajingan justru bisa juga diartikan sebagai orang yang menarik gerobak atau orang yang mengendalikan gerobak pakan sapi.

Seorang bajingan di masa lalu memiliki peranan yang cukup penting. Mereka adalah orang yang bertugas menarik gerobak atau pedati yang biasanya ditarik menggunakan kerbau, sapi atau kuda.

Orang yang disebut bajingan ini akan memegang tali kekang untuk mengatur langkah dan perjalanan hewan yang jadi penarik gerobak. Jasa bajingan di masa lalu digunakan oleh kepala daerah dan orang-orang yang cukup penting dalam pemerintahan untuk mengangkut hasil bumi mereka.

Seiring waktu, bajingan yang semula memiliki peranan penting dalam hal distribusi dan transportasi justru berubah. Mereka cenderung dianggap negatif karena diduga sering mencuri hasil bumi dan tani yang mestinya mereka angkut.

Para saudagar yang semula menyewa para bajingan ini pun jadi sering mengumpat. Mereka menyampaikan rasa tidak suka dan kecewa dengan menyerukan kata 'dasar bajingan'.

Kemungkinan besar, sejarah kata bajingan hingga menjadi hal yang negatif pun berasal dari sini. Karena banyak tuan tanah dan saudagar yang kecewa, akhirnya mereka sering mengumpat kepada para bajingan.


Hasil Uji Coba: Gol Indah Ansu Fati Bawa Barcelona Hajar AC Milan

 


Jakarta -- Barcelona menang 1-0 atas AC Milan pada pertandingan uji coba pramusim bertajuk Soccer Champions Tour di Stadion Allegiant, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, pada Selasa (1/8) malam atau Rabu (2/8) pagi WIB.

Seperti dilansir CNN Indonesia, pertandingan berlangsung seru dengan kedua tim saling jual beli serangan pada babak pertama.

Di menit ke-35 AC Milan mendapatkan peluang lewat tembakan Ruben Loftus Cheek. Namun, tembakannya masih mengarah tepat ke penjaga gawang Barcelona.

Kemudian pada menit ke-43 AC Milan kembali mengancam pertahanan Barcelona lewat sontekan Rafael Leao. Sayangnya, sontekan Leao masih dapat diblok kiper Barcelona.

Kemudian pada menit ke-44, giliran pemain Barcelona Ferran Torres yang mengancam gawang AC Milan lewat sundulan. Namun sundulannya masih dapat ditangkap kiper Milan.

Hingga babak pertama berakhir tak ada gol yang tercipta. AC Milan vs Barcelona imbang 0-0 di babak pertama.

Pada awal babak kedua permainan Barcelona berubah menyusul masuknya winger Ansu Fati. Kehadiran Ansu Fati membuat serangan Barcelona lebih tajam dan berbahaya.

Pada menit ke-53, sundulan Ronald Araujo mampu mengancam gawang Milan. Namun sundulannya masih tepat mengarah ke penjaga gawang Milan.

Pada menit ke-56, Barcelona akhirnya mampu memecah kebuntuan lewat gol indah Ansu Fati lewat tembakan keras melengkung dari sudut kotak penalti AC Milan.

Ansu Fati yang mendapatkan bola di sisi kanan pertahanan Milan, melakukan pergerakan ke arah dalam lalu melepaskan tembakan keras dan melengkung yang mengerah tepat ke pojok kiri atas gawang Milan.

Pada menit ke-75 Milan sebenarnya mendapatkan peluang emas lewat Tijani Reijnders. Sayangnya Reijnders tak mampu memanfaatkan umpan matang dari Leao. Reijnders yang sudah berdiri bebas depan gawang Barcelona, tak mampu memaksimalkan peluang setelah tembakannya melenceng jauh dari gawang lawan.

Pada menit ke-77 tendangan pemain Barcelona Jules Kounde mampu mengancam gawang Milan, namun tembakannya masih melenceng tipis ke sisi kanan tiang gawang Milan.

Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta, Barcelona menang 1-0 atas AC Milan.


Apakah Lulusan Sarjana Pendidikan Bisa Bekerja Selain Guru?




Sumedang - Apakah seorang lulusan sarjana pendidikan (SPd) bisa bekerja selain menjadi guru? Pertanyaan ini bisa jadi mengemuka bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studi di jurusan kependidikan di perguruan tinggi. 

Terlebih selama ini gelar SPd selalu identik dengan profesi guru saja. Tapi benarkah demikian? Bahwa seseorang yang telah meraih gelar Sarjana Pendidikan (SPd) hanya bisa menjadi guru dan tidak bisa meniti karier di profesi lain? 

Artikel berikut ini akan membahas soal lulusan SPd dan juga peluang karier lulusan SPd selain guru. Sarjana Pendidikan Tak Selamanya Menjadi Pendidik. Apakah seorang sarjana pendidikan hanya bermuara menjadi guru di sekolah, atau sibuk bergelut dengan pendidikan dan pengajaran? Ah, tidak selamanya begitu. 

Memang, menjadi guru adalah satu satunya jalan pintas bagi sarjana pendidikan. Apalagi fresh graduate yang baru saja mengabdikan dan mengabadikan dirinya di masyarakat. Tentu tidak ada pilihan lain, selain mengasah dirinya untuk terjun dalam dunia ajar-mengajar. Rasanya, memang sangat lumrah. 

Tapi, sesungguhnya masa depan tidak (selalu) membutuhkan pendidik, khususnya sarjana pendidikan. Loh, mengapa demikian? Ternyata Sarjana Pendidikan Syarat Menjadi Pendidik Tak Harus Bergelar SPd Syarat menjadi seorang pendidik sejatinya tidak harus jebolan sarjana pendidikan (SPd). Siapa pun boleh berperan menjadi seorang pendidik. Toh juga sebaliknya seorang bergelar sarjana pendidikan, mereka juga tidak wajib untuk harus mengajar di sekolah, berstatus sosial sebagai guru. Mereka boleh mengajar dan mendidik, luar sekolah formal, atau lembaga pendidikan. Mereka bisa mengajar lewat tulisan, video, atau berinovasi dengan karier lainnya tanpa harus terjun di dalamnya.

Dewasa ini, banyak sekali mereka yang meremehkan bahwa jaminan keberlangsungan hidup di masa depan, adalah dengan berstatus sebagai sarjana pendidikan. Harapannya, dimana pun nanti mereka bisa menulis rekam jejak hidupnya dengan menjadi seorang guru. Apalagi, dengan iming-iming, sebagai pahlawan tanda jasa, amal jariyah, mencetak generasi unggul bermartabat, dan lain sebagainya. Padahal menjadi guru di sekolah atau lembaga pendidikan tidak akan pernah bisa menjanjikan di masa depan. 

Doktrinasi yang tertanam pada benak masyarakat khalayak, tetaplah terpaku dan susah untuk dihilangkan. Beragam Peluang Pekerjaan Lulusan SPd Selain Guru Lulus menyandang gelar sarjana pendidikan tentu akan bekerja sebagai guru atau seorang pendidik. 

Tapi, sebenarnya ada profesi lain bagi lulusan sarjana pendidikan. Jadi, mereka yang lulus tidak selamanya akan menjadi guru. Tetapi mereka juga bisa memilih pekerjaan lain yang sesuai dengan minat dan bakatnya. 

Berikut berbagai macam pekerjaan yang bisa dilakukan lulusan Sarjana Pendidikan antara lain :

1. Penulis 

Jika kamu seorang sarjana pendidikan yang cinta dengan dunia literasi, maka pilihan karier sebagai penulis bisa jadi pertimbangan. Sebab, profesi ini bisa digeluti oleh siapa pun yang memiliki kreativitas tinggi dan kemampuan menyampaikan informasi dengan baik dalam tulisan. 

2. Instruktur Pelatihan Kejuruan 

Profesi lain sarjana pendidikan ialah instruktur pelatihan kejuruan. Biasanya profesi ini akan bekerja di sekolah kejuruan seperti sekolah kejuruan mesin, listrik, tata boga, otomotif, dan lainnya. Akan tetapi, perlu diketahui untuk menjadi seorang instruktur kamu harus memiliki ijazah khusus terlebih dahulu sebagai lisensi. 

3. Relawan Pendidikan 

Saat ini pemerintah memiliki program Indonesia Mengajar serta program SM3T (Sarjana Mengajar di daerah Terluar, Tertinggal, dan Terdepan). Maka dari itu, kamu bisa menjadi relawan pendidikan melalui program tersebut dan mengajar di pelosok Indonesia. 

4. Konselor Pendidikan 

Adapun prospek kerja sarjana pendidikan lainnya ialah menjadi kanselor pendidikan. Sebagai sarjana pendidikan kamu bisa memilih profesi ini karena memiliki pengetahuan dan pemahaman lebih di bidang pendidikan. Nantinya, kamu akan bertugas memberi arahan untuk menentukan solusi permasalahan yang terjadi di instansi pendidikan maupun siswa yang bisa mempengaruhi proses belajar mengajar. 

5. Administrasi Pendidikan 

Bagi yang punya gelar sarjana pendidikan ternyata juga bisa menjadi tenaga administrasi pendidikan. 

6. Wartawan 

Ternyata, lulus dan bergelar sarjana pendidikan tak melulu jadi seorang guru. Tetapi juga bisa bekerja sebagai wartawan atau jurnalis. Sebab, beberapa perusahaan media juga menerima pegawai dengan gelar sarjana dari bidang apapun diluar jurnalistik. Tentu pada dasarnya kemampuan terpenting seorang wartawan adalah cara komunikasinya yang baik. Sarjana pendidikan juga mempelajari ilmu komunikasi karena dibutuhkan juga untuk proses belajar mengajar. Demikianlah Seperti dilansir sindonews.com