Sumedang - Fenomena Gerhana Matahari Cincin atau Ring of Fire terjadi pada bulan Oktober 2023. Namun, peristiwa Gerhana Matahari Cincin Api Oktober 2023 tidak dapat disaksikan secara langsung di wilayah Indonesia
Mengutip dari situs NASA, Gerhana Matahari Cincin atau 'Ring of Fire' Solar Eclipse ini disebut sebagai Annular Solar Eclipse. Berikut informasi selengkapnya soal fenomena Gerhana Matahari Cincin Oktober 2023.
Jadwal Gerhana Matahari Cincin Oktober 2023
Fenomena alam gerhana matahari akan berlangsung pada Oktober 2023. Menurut NASA, Gerhana Matahari Cincin Api 2023 akan terjadi pada 14 Oktober 2023.
"Pada 14 Oktober 2023, gerhana matahari annular akan melintasi Amerika Utara, Tengah, dan Selatan. Gerhana ini akan terlihat oleh jutaan orang di belahan bumi barat," tulis NASA dalam laman resminya.
Masyarakat Indonesia bisa menyaksikan Gerhana Matahari Cincin melalui live streaming dari kanal YouTube NASA pada 14 Oktober pada link ini. Masyarakat juga dapat menyaksikan langsung di akun media sosial NASA di Facebook, X (sebelumnya Twitter), dan YouTube.
Fenomena Gerhana Matahari Cincin Api 14 Oktober 2023 dapat disaksikan di di Amerika Utara, Amerika Tengah, dan sebagian besar Amerika Selatan. NASA mengatakan Gerhana Matahari Cincin Api 2023 akan melewati delapan negara bagian AS, yaitu :
Orbit Bulan mengelilingi Bumi berbentuk elips sehingga akan ada saatnya Bulan berada pada jarak terdekat dari Bumi (perigee) dan terjauh (apogee). Gerhana Matahari Cincin (GMC) terjadi ketika Bulan berada pada apogee sehingga membuat ukuran piringan Bulan menjadi lebih kecil dibanding ukuran piringan Matahari ketika dilihat dari Bumi.
Hal ini membuat piringan bulan tidak dapat menutupi piringan matahari sepenuhnya dan menyebabkan Matahari terlihat sebagai "cincin" saat mencapai fase maksimum gerhana.
Gerhana Matahari Cincin dapat dilihat secara aman menggunakan filter pelindung matahari. Alatalat yang dapat dipakai adalah kacamata khusus gerhana atau teleskop matahari dengan pelindung.
Penggunaan teleskop tersebut penting untuk melindungi retina mata saat melihat Gerhana Matahari Cincin. Hal itu dikarenakan sekecil apapun cahaya matahari yang terlihat melalui "cincin" tetap dapat menyebabkan kerusakan mata hingga kebutaan apabila tidak berhati-hati.
Matahari tidak pernah tertutup sepenuhnya oleh Bulan saat terjadi Gerhana Matahari Cincin. Oleh karena itu, selama Gerhana Cincin, tidak aman untuk melihat langsung ke Matahari tanpa pelindung mata khusus yang dirancang untuk melihat Matahari.
"Selama Gerhana Cincin, tidaklah aman untuk melihat langsung ke matahari tanpa pelindung mata khusus yang dirancang untuk melihat matahari," pesan NASA.
Sumber : https://id-24.obnews.co/Flow/News/id/966976.html?im=d8ebb13753e0a20f7ad941ea5cd1162d&index=9
0 comments:
Posting Komentar